You are here
Workshop Pengembangan Jurusan
Dalam upaya pengembangan Jurusan, pada Sabtu 19 September 2015 Jurusan Pendidikan Teknik Mesin mengadakan Workshop yang diadakan di Disaster Oasis Training Center Jl. Kaliurang Km 21,5. Acara yang dihadiri oleh dosen, teknisi, dan tenaga administrasi ini berlangsung dari pukul 09.00 s.d. 16.30 WIB. Kegiatan workshop diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan dilanjutkan diskusi atau rembuk jurusan. Agenda rembuk jurusan tersebut menampung berbagai kritik, saran, dan masukan dari peserta workshop yang diharapkan dapat menjadi acuan untuk perbaikan perkuliahan dan pengembangan jurusan secara umum. Kegiatan workshop kemudian dilanjutkan dengan pembahasan empat agenda utama yaitu:
- Revisi RPS
- Pengisian e-PUPNS
- Evaluasi awal kuliah semester gasal 2015-2016
- Pembahasan roadmap penelitian dan refreshing metodologi penelitian
Komitmen yang tinggi dari para dosen yang hadir untuk menyelesaikan seluruh rangkaian kegiatan workshop dengan baik membuat acara berjalan cukup hikmat dan efektif, sehingga kegiatan yang sedianya dijadwalkan selesai pukul 17.00 dapat ditutup lebih awal dengan hasil yang optimal. Semoga hasil dari kegiatan workshop tersebut dapat ditindak lanjuti secara optimal demi kemajuan Jurusan Pendidikan Teknik Mesin khususnya, dan FT UNY pada umumnya. (Surono)
Pengisian Data
Contact us
Copyright © 2024,